Searching...
Monday, 12 May 2014

servis jam

servis jam tangan terkadang di perlukan saat jam tangan kita bermasalah ,ada beberapa macam jam tangan bila di lihat dari sumber arusnya namun di sini admin akan membahas tentang jam tangan listrik ,atau istilah mudahnya jam tangan yang menggunakan batrai.baik jam tangan maupun jam dinding.
ulasan kali ini admin ambil dari buku karya drs daryanto yang di terbitkan oleh pt aneka ilmu semarang dan admin www.ketrampilanpekerjaanteknik.blogspot.com tampilkan untuk anda,berikut ulasanya.
jam listrik ini pada prinsipnya menggunakan motor belitan hubung singkat walaupun sumber listriknya arus searah dengan sistim elektronik di ubah menjadi arus bolak balikuntuk menjalankan motor belitan singkat ,tergantung pada frekuensinya ,maka akan membawa akibat pada putaran yang di reduksi dengan roda roda gigi hingga waktu bisa di atur setepat mungkin ,persoalan pokok pada jam listrik terletak pada motor belitan hubung singkat nya maka gangguan dan perbaikan sampai mengujinya di titik beratkan pada motor penggeraknya.


gangguan utama dari motor belitan hubungan singkat yaitu motor tak bergerak / tak berputar,dalam hal ini di mungkinkan pada pada bagian belitan utamanya serta rotor yang ada di dalamnya bermasalah,
nah untuk memeriksa belitan utama nya gunakan multi tester cek resestensinya bila saat di tes jarum tak bergerak di pastikan belitan putus ganti dengan type yang samasedangkan kerusakan rotor biasanya hanya rotornya sendiri yang sudah lemah .

kedudukan keping rotor terhadap poros hanya dimasukkan dengan keras jadi hanya mengandalkan ikatan antara poros dan keping rotor yang tidak kuat ,maka dapat di maklumi bahwab kerusakan pada rotor hanya bersifat mekanis dan kebanyakan keping keping rotor  ini miring kedudukanya terhadap poros.
sehingga antara antara keping rotor dan tabung pelindung bergeseran dan akhirnya rotor tak dapat berputar,dari uraian ini tentuunya kita dapat mengambil cara perbaikanya kan ,namun jika belum paham ya admin sertakan pula cara perbaikanya
pertama
lepaskan dulu tabung rotor dari statornya cukup hanya dengan mendorong tabung tabung ke arah depan / belakang karna tabung rotor hanya pas di masuki stator saja.
kedua
lepaskan tutup depan tabung rotor dengan sedikit mengungkit dengan obeng.
ketiga
tariklah keluar poros motor jam ini,dengan sendirinya rotor / keping rotor akan keluar.
ke empat
bersihkan semua tabung rotornya dan betulkan kedudukan keping rotornya terhadap poros
ke lima
kembalikan pada keadaan semula dengan hati hati agar keping rotornya tidak berubah lagi kedudukanya / miring lagi.
selanjutnya uji motor jam listrik anda  berilah pelumas khusus jam agar jam anda awet ,demikian ulasan admin www.ketrampilanpekerjaanteknik.blogspot.com tentang cara servis jam.

1 komentar:

  1. Selesai baca sekarang Numpang bro....
    Untuk mengatasi jam yang lambat/NGARET/selalu telat , silahkan baca
    https://rocky238.blogspot.com/2016/09/cara-memperbaiki-jam-dinding-yang.html

    ReplyDelete